Polsek Kalukku Polresta Mamuju Respon Cepat Tangani Kecelakaan Lalu Lintas

Mamuju – Polsek Kalukku Polresta Mamuju merespons cepat laporan kecelakaan lalu lintas yang terjadi di jalan poros Tasiu Kalukku Mamuju. pada Kamis, 23 Januari 2025

Dikomfirmasi Kapolsek Kalukku Iptu Makmur membenarkan hal tersebut

Kecelakaan tersebut melibatkan sebuah mobil dump truck Nissan dan mobil pick-up Grand Max, yang menyebabkan pengemudi mobil pick-up luka parah dikepala dan meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP). Lanjutnya

Setelah menerima laporan dari masyarakat, petugas Polsek Kalukku segera menuju TKP untuk melakukan olah tempat kejadian perkara.

Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, kecelakaan tersebut diduga terjadi akibat kurangnya kehati-hatian dari salah satu pihak. Namun, penyebab pasti kecelakaan masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut.

“Kami langsung melakukan olah TKP untuk memastikan kronologi kejadian serta mengamankan bukti-bukti di lokasi. Pengemudi dump truck yang terlibat telah kami amankan di kantor Polsek Kalukku,” ujar Kapolsek Kalukku.

Selanjutnya, pengemudi dump truck tersebut akan diserahkan ke Unit Gakkum Satlantas Polresta Mamuju guna proses penyelidikan lebih lanjut sesuai prosedur hukum yang berlaku.

Polsek Kalukku mengimbau masyarakat, khususnya pengguna jalan, untuk selalu berhati-hati dalam berkendara, mematuhi aturan lalu lintas, dan memastikan kendaraan dalam kondisi baik sebelum digunakan. Ungkapnya

Humas Polresta Mamuju

You might like

About the Author: kabar sulbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *