Personel Polresta Mamuju Gelar Pengawalan Dan Pengamanan Aksi Unras Dikantor Gubernur Sulbar

Mamuju – Kader, alumni dan mahasiswa yang tergabung dalam organisasi kemahasiswaan HMI cabang manakarra menggelar aksi unjuk rasa di Kantor Gubernur Sulbar. Rabu sore 10 Juli 2024

Diketahui, pelaksanaan aksi unras sempat diwarnai aksi saling dorong antara massa aksi dan petugas pengamanan saat massa aksi memaksa masuk kedalam kantor gubernur Sulbar

Kapolresta Mamuju Kombes Pol Iskandar melalui Kasi Humas Ipda Herman Basir mengatakan Benar dalam pelaksanaan aksi unras sekarang ini sempat terjadi aksi saling dorong ketika massa aksi hendak memaksa masuk ke dalam kantor gubernur Sulbar

Selain itu, juga pemicu terjadinya aksi saling dorong antara pihak keamanan dengan massa aksi karena mereka tidak menghendaki personil Satpol PP berdiri didepan mereka. Tambahnya

Dengan menjalin Kerjasama dan komunikasi yang baik antara pihak keamanan dan massa aksi sehingga keamanan dan ketertiban tetap terjaga. Ujarnya

Kegiatan aksi unras hingga pukul 16.00 wita masih berlangsung dengan tertib dan situasi kamtibmas masih tetap aman kondusif. Ungkap Kasi Humas Ipda Herman Basir

 

Humas Polresta Mamuju

You might like

About the Author: kabar sulbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *