Bripda Agustony Sakti Banit Jatanras Ditreskrimum Polda Sulbar Terima Penghargaan dari Kapolda Sulbar

Mamuju – Kapolda Sulawesi Barat, Irjen Pol Adi Deriyan Jayamarta, memberikan penghargaan kepada 10 orang personil Polda Sulbar diantaranya Bripda Agustony Sakti yang merupakan Banit Jatanras Ditreskrimum Polda Sulbar. Selasa, 11 Nopember 2025

Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas prestasi, dedikasi, serta keberhasilan dalam mengungkap kasus tindak pidana penembakan yang menyebabkan meninggalnya Muh. Husain alias Caing di Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar.

Dalam penanganan kasus tersebut, Bripda Agustony bersama tim berhasil mengungkap dan mengamankan empat orang tersangka yang terlibat dalam aksi penembakan tersebut. Para tersangka kini telah ditahan dan menjalani proses hukum lebih lanjut.

Kapolda Sulbar Irjen Pol Adi Deriyan Jayamarta menyampaikan bahwa penghargaan ini diharapkan menjadi motivasi bagi personel lainnya untuk terus bekerja profesional, responsif, dan berintegritas dalam menjalankan tugas penegakan hukum dan perlindungan masyarakat.

Prestasi ini merupakan bukti bahwa Polri terus hadir memberikan rasa aman kepada masyarakat. Kami mengapresiasi dedikasi personel yang telah bekerja tanpa kenal lelah dalam mengungkap kasus kejahatan,” ujar Kapolda Sulbar.

Sementara itu, Bripda Agustony Sakti menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan dan penghargaan yang diberikan. Ia menegaskan bahwa keberhasilan tersebut merupakan hasil kerja tim dan sinergi seluruh personel yang terlibat.

Polda Sulbar berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta menindak tegas pelaku kejahatan tanpa pandang bulu. Ungkapnya

You might like

About the Author: kabar sulbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *