Musda IV Golkar Sulbar Dibuka dengan Kehadiran 1.500 Kader, Sinyal Kekuatan dan Kolaborasi Mengemuka

MAMUJU, Kabarsulbar.com – Musyawarah Daerah (Musda) IV Partai Golkar Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) resmi dibuka dengan gemuruh, menandai dimulainya proses demokrasi internal partai untuk menentukan arah dan kepemimpinan ke depan. Acara pembukaan yang berlangsung meriah dihadiri oleh ribuan kader, menunjukkan gelora semangat yang tinggi di tubuh partai berlogo pohon beringin tersebut.

Dalam laporannya, Ketua Penyelenggara sekaligus Ketua Harian DPD I Partai Golkar Sulbar, Irwan Satya Pababari, menyampaikan ucapan terima kasih atas suksesnya pembukaan Musda. Dengan bangga, ia melaporkan keberhasilan panitia dalam mengonsolidasikan kader.

“Hari ini kami ingin melaporkan kepada Pak Sekjen (Muhammad Sarmuji) bahwa kami berhasil menghadirkan kader sebanyak 1500 kader untuk hadir pada pembukaan Musda Ke IV,” kata Irwan Satya Pababari di hadapan para undangan dan peserta musda.

Kehadiran Gubernur Sulawesi Barat, H. Suhardi Duka, turut memeriahkan acara. Dalam sambutannya, Gubernur merespons pernyataan Irwan yang menyebutkan bahwa dirinya pernah menjadi bagian dari Partai Golkar. Suhardi Duka dengan gamblang mengonfirmasi hal tersebut sekaligus melontarkan sindiran politik yang mengejutkan.

“Saya adalah kader Golkar yang diberdayakan di Partai Demokrat,” ucap Gubernur Suhardi Duka, disambut riuh tepuk tangan hadirin.

Lebih lanjut, Gubernur memberikan sinyal kuat tentang kebangkitan Golkar di wilayahnya. Ia memprediksi akan ada pergeseran kekuatan pada pemilu mendatang. “Pada pemilu mendatang akan ada partai yang harus siap-siap kehilangan kursi di DPR-RI pada pemilu 2029, karena Partai Golkar akan merebut kursi tersebut,” ujarnya penuh keyakinan.

Acara inti pembukaan Musda IV ini diresmikan secara langsung oleh Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar, Muhammad Sarmuji. Dalam amanatnya, Sarmuji menekankan pentingnya kedisiplinan dan kesatuan komando seluruh kader.

Ia menginstruksikan agar setiap kader selalu berpedoman pada arahan partai, termasuk dalam hal komitmen mendukung program pemerintah pusat. “Termasuk terkait menyukseskan dan mendukung segala program Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka,” tegas Sarmuji.

Tidak hanya itu, Sarmuji juga menyampaikan pesan terbuka tentang niat baik partainya untuk bersinergi dengan pemerintah daerah. “Partai Golkar akan siap bekerjasama dan berkolaborasi dengan pemerintah daerah dengan mendukung program Gubernur Suhardi Duka,” pungkasnya, menutup sambutan.
(Zulkifli)

You might like

About the Author: kabar sulbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *