Siswa SMKS Salumanurung Nikmati MBG, Kepala Sekolah Sampaikan Terimakasih Kepada SPPG Lumu

Mamuju Tengah, Kabarsulbar.com – Suasana ceria menyelimuti Sekolah Menengah Kejuruan Swasta (SMKS) Salumanurung hari ini menyusul dilaksanakannya program MBG dari SPPG LUMU. Bantuan ini langsung dirasakan manfaatnya oleh seluruh siswa.

​Kepala SMKS Salumanurung, Marnawati, S.Pd dalam kesempatan ini menyampaikan ucapan terima kasih mendalam kepada pihak SPPG LUMU.

Pendistribusian MBG ini disambut antusias oleh ratusan siswa. Program ini bertujuan untuk memberikan dukungan gizi bagi siswa, sekaligus mempererat keakraban di lingkungan sekolah.

​”Alhamdulillah, hari ini kami menyaksikan anak-anak sangat gembira menikmati MBG dari SPPG LUMU. Program ini tidak hanya sekadar memberikan makanan, tetapi juga menyuntikkan semangat baru bagi siswa-siswi kami untuk lebih fokus belajar dan mengikuti kegiatan praktik,” ujar Marnawati, S.Pd, Rabu, 12/11/25.

“Makanan hari ini enak sekali! Terima kasih banyak kepada SPPG LUMU yang sudah peduli dengan kami. Ini membuat kami jadi lebih bersemangat lagi untuk belajar di sekolah,” kata Siti Rahma salah satu Siswi.

Marnawati, S.Pd menegaskan bahwa dukungan ini adalah contoh nyata sinergi positif dari Pemerintah yang peduli kepada anak bangsa.

​”Kami selaku pimpinan sekolah sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas SPPG LUMU,” Tambahnya.

Sementara itu, kepala ​SPPG Lumu Peni Eldiana, menyatakan akan terus berkoordinasi erat dengan Badan Gizi Nasional (BGN), Dinas Pendidikan, dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) daerah, guna menjamin keberlanjutan, kualitas, dan keamanan pangan yang disalurkan.

​” Kami memandang Program Makan Bergizi Gratis ini sebagai investasi penting bagi masa depan generasi muda Mamuju Tengah. Kami akan terus berinovasi dan menjaga kualitas terbaik demi mencetak sumber daya manusia yang unggul,” tutup Peni Eldiana.

You might like

About the Author: kabar sulbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *